Menu MPASI (alternatif utk 6-12m)


Halo bunda, perlu kami ingatkan bahwa sesuai judul dokumen ini, memang benar, semua resep dalam dokumen ini adalah resep-resep kumpulan ada yang cocok untuk usia 6 bulan ada pula yang cocok untuk 12 bulan. Oleh karena itu, kami (admin) ingin meluruskan hal itu sekiranya dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penafsiran judul dokumen ini, artinya, judul dokumen ini bukan berarti menyatakan bahwa semua resep di dokumen ini bisa diterapkan untuk umur mulai 6 bulan.
Mohon ibu-ibu mencermati kembali komposisi tiap resep. Ibu bisa sesuaikan kembali bahan-bahan yang tertera dalam resep sesuai dengan usia bayi. pilih mana resep yang sesuai dengan usia bayi anda sesuai panduan MPAsi. jika mengacu pada referensi di grup ini, maka 6 bulan bahannya puree buah saja atau campur ASI, 7 buah sayuran, kacang-kacangan, atau karbo tunggal, 8 bulan protein hewani.
grup ini milik bersama dan kami menerima 'kiriman' dokumen dari semua member tanpa kecuali. admin hanya bertugas 'rapi-rapi' grup agar grup tetap nyaman dan terkendali. :)
cheers,
Mia - admin
=======================
Pure Labu Parang
Bahan:
  • ¼ labu parang
  • 2-3 potong brokoli
  • Asi secukupnya
Cara membuat:
  • Bersihkan labu
  • Cuci bersih brokoli, rendam air garam sebentar lalu cuci lagi
  • Rebus labu, saat sudah setengah matang, masukkan brokoli; masak sampai matang
  • Blender labu, brokoli dan asi; saring; sajikan
Note: brokoli/wortel bisa diganti dengan ikan teri basah/salmon
Pure kentang
Bahan:
  • 1 kentang besar / 2 kentang kecil
  • 2-3 potong brokoli / wortel secukupnya
  • Asi secukupnya
Cara membuat:
  • Bersihkan kentang
  • Cuci bersih brokoli, rendam air garam sebentar lalu cuci lagi (bila wortel, setelah di bersihkan cukup di cuci saja)
  • Rebus kentang, saat sudah setengah matang, masukkan brokoli/wortel; masak sampai matang
  • Blender kentang, brokoli/wortel dan asi; saring; sajikan
  • Note: brokoli/wortel bisa diganti dengan ikan teri basah/salmon
Pure Ubi Ungu/ Ubi Jalar
Bahan:
  • - 1 ubi ungu/ubi jalar besar
  • - 2-3 potong brokoli / wortel secukupnya
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Bersihkan ubi ungu/ubi jalar
  • - Cuci bersih brokoli, rendam air garam sebentar lalu cuci lagi (bila wortel, setelah di bersihkan cukup di cuci saja)
  • - Rebus ubi, saat sudah setengah matang, masukkan brokoli/wortel; masak sampai matang
  • - Blender ubi, brokoli/wortel dan asi; saring; sajikan
Note: brokoli/wortel bisa diganti dengan ikan teri basah/salmon
Pure pisang
Bahan:
  • - 1 buah Pisang
  • - 1 buah jeruk manis
Cara membuat:
  • - Pisang dikupas dan di haluskan
  • - Jeruk di potong dan peras
  • - Campur pisang dan jeruk; sajikan
Pure melon
Bahan:
  • - 4 iris sedang buah melon
Cara membuat:
  • - Kupas dan buang biji melon.
  • - Cuci sampai bersih.
  • - Kukus selama 2-3 menit. Angkat dan tiriskan.
  • - Haluskan.
Pure pepaya jeruk
Bahan:
  • - 1 iris sedang pepaya
  • - 1 buah jeruk
Cara membuat:
  • - Pepaya di kupas dan di cuci, potong kecil-kecil. Masukkan potongan ke dalam air hangat
  • - Jeruk di potong dan di peras.
  • - Blender pepaya dan jeruk; sajikan
Pure apel
Bahan:
  • - 1 buah apel manis matang
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Apel dikupas, buang bagian tengah, cuci sampai bersih, potong 4 bagian
  • - Kukus di atas api sedang 5-10 menit
  • - Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, blender dengan asi; sajikan
Nasi tim ayam
Bahan:
  • - Beras hitam dan beras merah (perbandingan 1:1 atau ½ sendok makan beras hitam, ½ sendok makan beras merah)
  • - Fillet dada ayam kampung
  • - 2-3 potong brokoli/wortel
  • - Sejumput kacang merah
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Bersihkan fillet dada ayam; tiriskan
  • - Cuci bersih brokoli, rendam air garam sebentar lalu cuci lagi (bila wortel, setelah di bersihkan cukup di cuci saja)
  • - Cuci beras merah dan beras hitam; masak dengan api sedang
  • - Bila beras sudah setengah matang, tambahkan air
  • - Masukkan fillet dada ayam, brokoli/wortel, kacang merah; masak dengan api kecil
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Note: bila masih ada airnya, jangan dibuang. Berikan kaldu saat anak disuapi nasi tim saring
Nasi tim ikan salmon
Bahan:
  • - Beras hitam dan beras merah (perbandingan 1:1 atau ½ sendok makan beras hitam, ½ sendok makan beras merah)
  • - 2-3 potong fillet ikan salmon
  • - Segenggam bayam hijau
  • - Sejumput kacang merah
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Bersihkan fillet ikan salmon; tiriskan
  • - Cuci bayam hijau dan kacang merah; tiriskan
  • - Cuci beras merah dan beras hitam; masak dengan api sedang
  • - Bila beras sudah setengah matang, tambahkan air
  • - Masukkan fillet ikan salmon, bayam hijau, kacang merah; masak dengan api kecil
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Nasi tim merah
Bahan:
  • - Beras hitam dan beras merah (perbandingan 1:1 atau ½ sendok makan beras hitam, ½ sendok makan beras merah)
  • - Segenggam bayam merah
  • - Sejumput kacang merah
  • - sejumput ikan teri medan basah
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Cuci bayam merah; tiriskan
  • - Cuci teri medan basah; tiriskan
  • - Cuci beras merah dan beras hitam; masak dengan api sedang
  • - Bila beras sudah hampir matang, tambahkan air
  • - Masukkan kacang merah dan teri basah
  • - Bila sudah matang, masukkan bayam merah; masak sampai bayam merah matang (cukup sebentar saja supaya gizinya tidak hilang)
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Nasi tim sehat
Bahan:
  • - Beras hitam dan beras merah (perbandingan 1:1 atau ½ sendok makan beras hitam, ½ sendok makan beras merah)
  • - Segenggam bayam hijau
  • - 2-3 potong brokoli
  • - 2-3 potong wortel
  • - Sejumput kacang merah
  • - Sejumput teri medan basah
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Cuci bayam hijau; tiriskan
  • - Cuci bersih brokoli, rendam air garam sebentar lalu cuci lagi; tiriskan
  • - Cuci bersih wortel; tiriskan
  • - Cuci bersih kacang merah; tiriskan
  • - Cuci bersih teri medan basah; tiriskan
  • - Cuci beras merah dan beras hitam; masak dengan api sedang
  • - Bila beras sudah setengah matang, tambahkan air
  • - Masukkan wortel, kacang merah, teri medan basah; setelah hampir masak, masukkan bayam hijau masak sampai bayam hijau matang (cukup sebentar saja supaya gizinya tidak hilang)
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Pasta ala mama Tri
Bahan:
  • - segenggam macaroni
  • - ½ potong tomat
  • - 2-3 potong wortel
  • - 2-3 potong fillet ikan salmon
  • - Sejumput kacang merah
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Cuci bersih fillet ikan salmon tomat, wortel dan kacang merah; tiriskan
  • - Cuci bersih macaroni; masak dengan api sedang
  • - Bila macaroni hampir matang, masukkan fillet ikan salmon tomat, wortel dan kacang merah
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Nasi tim daging giling
Bahan:
  • - Beras hitam dan beras merah (perbandingan 1:1 atau ½ sendok makan beras hitam, ½ sendok makan beras merah)
  • - Sejumput daging sapi giling
  • - 2-3 potong brokoli
  • - Sejumput kacang merah
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Cuci bersih daging sapi giling; tiriskan
  • - Cuci bersih brokoli, rendam air garam sebentar lalu cuci lagi; tiriskan
  • - Cuci bersih kacang merah; tiriskan
  • - Cuci beras merah dan beras hitam; masak beras dan daging sapi giling dengan api sedang
  • - Bila beras sudah setengah matang, tambahkan air sedikit
  • - Masukkan kacang merah; bila hampir matang, masukkan brokoli
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Note: bila masih ada airnya, jangan dibuang. Berikan kaldu saat anak disuapi nasi tim saring
Nasi tim tahu
Bahan:
  • - Beras hitam dan beras merah (perbandingan 1:1 atau ½ sendok makan beras hitam, ½ sendok makan beras merah)
  • - 1 buah tahu cina
  • - ½ tomat
  • - 2-3 potong ikan salmon fillet
Cara membuat:
  • - Cuci bersih ikan salmon fillet
  • - Tomat di bersihkan bijinya dan di cuci bersih
  • - Cuci beras merah dan beras hitam; masak beras dan daging sapi giling dengan api sedang
  • - Bila beras sudah setengah matang, masukkan ikan salmon fillet
  • - Bila beras hampir matang, masukkan tomat dan tahu
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Bubur beras merah dan kacang hijau
Bahan:
  • - Beras merah 1 sdk makan
  • - Kacang hijau 1 sdk makan
  • - Segenggam daun bayam hijau
  • - 1 potong tomat
  • - 2-3 potong wortel
  • - Asi secukupnya
Cara membuat:
  • - Bayam , wortel di cuci bersih; tiriskan
  • - Tomat di bersihkan bijinya dan di cuci bersih; tiriskan
  • - Cuci beras merah dan kacang hijau; masak beras, kacang hijau dan wortel dengan api sedang
  • - Bila beras merah dan kacang hijau hampir masak, masukkan bayam dan tomat
  • - Bila sudah masak, blender semua bahan2 + asi; saring; sajikan
Kaldu Sayuran
Resep kaldu sayuran yang tujuannya juga sama, bikin makanan si kecil tetep enak meskipun gak pake gula garam. Fresh from the oven dan home made yang pastinya lebih sedap dan sehat.
Bahan-bahan :
  • 500 gr tulang ayam, ambil tulang punggung
  • 1 liter air
  • 1 buah wortel, potong-potong
  • 1/2 bawang bombay ukuran besar, iris-iris kasar
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang seledri, iris kasar
Cara membuat :
  1. Didihkan air, kemudian masukkan tulang ayam. Rebus terus dengan api kecil sampai tersisa 750 ml air.
  2. Masukkan semua bahan lain, lanjutkan merebus selama 15 menit.
  3. Angkat dan saring.
  4. Kaldu siap dipakai atau disimpan sebagai stok.
Kaldu Kaki Ayam
Resep kaldu kaki ayam untuk meningkatkan cita rasa makanan si kecil, biarpun walo gak pake gula garam rasa tetep enaaak….
Bahan-bahan :
  • 5 buah kaki ayam (ayam kampung atau klo susah ayam pejantan aja, yang gak disuntik hormon-hormon penggemuk)
  • 1 liter air
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1 buah tomat, iris halus
  • 2 lembar daun salam
  • 2 btg seledri
Cara membuat :
  1. Didihkan air, masukkan kaki ayam dan rebus dengan api kecil hingga air tersisa 3/4 nya (750 ml)
  2. Masukkan bahan lain dan lanjutkan merebus selama 15 menit.
  3. Angkat dan saring.
  4. Kaldu siap dipakai atau disimpan sebagai stok.



2 komentar untuk "Menu MPASI (alternatif utk 6-12m)"

  1. Asikk... pas banget bulan depan si adek sudah mau MPASI, makasih mbak..

    BalasHapus
  2. Simpen ah insyaallah bulan depan baby k mulai makan nasi tim. Tfs mbam

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^