5 Cara Efektif Menabung Dana Kuliah Pascasarjana Pakai Digital Banking

5 Cara Efektif Menabung Dana Kuliah Pascasarjana Pakai Digital Banking. Kuliah pascasarjana membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Jika kamu berencana untuk mengambil program kuliah ini, maka penting sekali untuk mempersiapkan dana sedini mungkin. Persiapan dana ini bisa kamu mulai dengan langkah menabung. Kamu bisa memanfaatkan fasilitas dari digital banking untuk mempermudah proses menabung agar jauh lebih efektif.

5 Cara Efektif Menabung Dana Kuliah Pascasarjana Pakai Digital Banking


Tips Menabung untuk Pascasarjana

Melanjutkan kuliah ke jenjang pascasarjana bisa jadi sebuah keputusan yang tepat untukmu. Namun, pastikan kamu sudah mempersiapkan dana kuliahnya sampai akhir agar tidak kewalahan di tengah jalan. Berikut adalah 5 tips efektif yang bisa kamu terapkan saat menabung untuk dana kuliah pascasarjana:


Cari Informasi Biaya yang Dibutuhkan

Sebelum buka rekening atau daftar digital banking apapun untuk menabung, pertama kali yang harus dilakukan adalah cari informasi biaya kuliah. Ini menjadi hal penting yang harus dilakukan jika kamu ingin mulai menabung dan mempersiapkan dana kuliah. Jika kamu sudah tahu berapa banyak biayanya, maka akan jauh lebih mudah untuk menabung karena kamu punya tujuan yang jelas.

5 Cara Efektif Menabung Dana Kuliah Pascasarjana Pakai Digital Banking
Sumber : https://www.pexels.com



Manfaatkan Perbankan Digital

Jika kamu belum menggunakan digital banking, maka pakailah sekarang juga. Perbankan digital ini akan sangat membantu kamu dalam menabung dan mengelola finansial. Akses ke rekening tabungan jadi jauh lebih mudah. Kamu bisa memantau tabunganmu kapan saja dan melakukan penyetoran uang secara praktis.


Siapkan Akun Tabungan Khusus

Selanjutnya sangat disarankan untuk memiliki akun tabungan khusus untuk kuliah pascasarjana. Zaman sekarang buka akun rekening bisa dilakukan dengan sangat mudah. Kamu bisa memanfaatkan digital banking yang akan memberi kemudahan proses buka akun tabungan secara online. Pemisahan rekening tabungan ini akan membantu kamu lebih mudah menabung dan risiko kebocoran rendah.


Buat Alokasi Dana

Tentukan alokasi dana khusus untuk menabung. Misalnya, kamu mendapat gaji bulanan dan 30% dari gaji tersebut akan kamu alokasikan khusus untuk kuliah. Cara seperti ini sangat efektif karena akan membantu kamu menabung secara konsisten. Langsung setorkan dana sesuai porsi tersebut ke akun rekening yang kamu miliki di digital banking.


Tentukan Target

Kamu harus punya target dalam menabung. Tadi sudah didapatkan gambaran berapa banyak dana kuliah yang harus dipenuhi. Lalu pasang target lain sesuai kondisimu. Kapan kira-kira uang tabungan tersebut harus terpenuhi. Selain itu kamu juga bisa membuat strategi lain, misalnya dengan apply beasiswa atau melakukan investasi untuk keperluan pendidikan di masa depan.

5 Cara Efektif Menabung Dana Kuliah Pascasarjana Pakai Digital Banking
Sumber : https://www.pexels.com


Praktisnya Menabung dengan PermataMobile X
Mobile banking atau m-banking menjadi salah satu jenis layanan dari digital banking. PermataBank pun saat ini menghadirkan fasilitas m-banking yang bisa diandalkan yaitu PermataMobile X. Layanan ini akan jadi pilihan tepat untuk menabung dana pascasarjana. Berikut adalah beberapa kelebihan yang ditawarkan PermataMobile X:


Praktis
PermataMobile X merupakan layanan m-banking yang sangat praktis digunakan. Kamu bisa mengaksesnya melalui aplikasi mobile. Lewat satu aplikasi saja kamu bisa mengecek semua akun tabunganmu. Ini sangat memundahkan aktivitasmu sehari-hari. Kegiatan dapat dilakukan dengan cepat.


Cek Mutasi Mudah
Melalui produk dari digital banking yang satu ini, kamu bisa melakukan cek mutasi dengan mudah. Cek mutasi bisa dilakukan kapan saja melalui aplikasi mobile dalam jangka waktu 12 bulan. Nah, mudah banget kan?


Fitur Lengkap
Digital banking memang hadir untuk memberi kemudahan dan kepraktisan bagi para pengguna berbagai jenis layanan perbankan. Itulah mengapa dihadirkan m-banking PermataMobile X yang benar-benar mempermudah kebutuhan. Dalam satu aplikasi, kamu bisa menemukan ratusan fitur untuk berbagai jenis transaksi perbankan.

Melalui mobile banking PermataMobile X, kamu bisa melakukan banyak hal. Berikut ini adalah deretan aktivitas transaksi yang memungkinkan untuk dijangkau lewat PermataMobile X:
  1. Cek mutasi rekening dalam periode waktu 12 bulan.
  2. Bayar aneka jenis tagihan seperti tagihan internet, listrik, telepon, dan lain-lain.
  3. Belanja pulsa, token listrik, saldo e-wallet, dan voucher game.
  4. Buka rekening tabungan baru, kartu kredit, dan ajuan KTA online.
  5. Transaksi aset reksadana meliputi aktivitas jual, beli, dan switching.
  6. Bayar dengan menggunakan QR Pay di toko dan merchant tertentu.
Penarikan uang tunai lewat Indomaret tanpa ATM melalui Mobile Cash. Caranya langsung saja masuk aplikasi PermataMobile X kemudian pilih ‘Menu lainnya’ dan klik opsi ‘Mobile Cash’, lalu pilih menu ‘Indomaret’. Masukkan nomor HP dan tunggu cash code, kemudian serahkan ke kasir untuk pengambilan uang.

Transfer dana pakai fitur WhatsApp Gift (pengiriman uang disertai kartu ucapan WhatsApp).

Ajuan kenaikan limit sementara kartu kredit.

Kamu harus menikmati kemudahan yang disajikan oleh digital banking seperti ini. Jika kamu ingin melakukan transaksi mudah dan praktis pakai PermataMobile X, silakan ikuti panduan pendaftaran berikut ini:
  1. Download aplikasi PermataMobile X di PlayStore atau AppStore.
  2. Masuk ke aplikasinya setelah di-install kemudian klik menu Mulai.
  3. Segera muncul kolom pertanyaan “Apakah kamu punya rekening PermataBank?”, jika kamu sudah terdaftar jadi nasabah maka langsung pilih opsi “Ya”.
  4. Bagi yang belum jadi nasabah, silakan klik opsi “Tidak” dan sistem akan mengarahkan kamu ke PermataStore untuk membuka rekening baru.
  5. Muncul lagi kolom pertanyaan “Apakah kamu memiliki user ID PermataMobile X?”, di sini kamu bisa klik opsi “Tidak”.
  6. Silakan pilih ingin mendaftar mobile banking pakai nomor rekening atau kartu kredit.
  7. Ikuti prosedur pendaftaran sesuai petunjuk yang tersedia sampai proses registrasi dinyatakan selesai dan kamu menerima user ID.
Digital banking hadir untuk mempermudah hidupmu dan memenuhi kebutuhan perbankan harianmu. Pastikan kamu menggunakan layanan m-banking tepercaya, PermataMobile X. Melalui layanan ini kamu juga bisa menabung untuk memenuhi kebutuhan dana kuliah pascasarjana secara mudah dan praktis. Yuk, teman-teman segara menabung untuk persiapan kuliah pascasarjanan! Selamat mencoba, ya!

45 komentar untuk "5 Cara Efektif Menabung Dana Kuliah Pascasarjana Pakai Digital Banking"

  1. Cara ini juga aku pakai kalo sedang budgeting buat traveling mba. Jadi pertama aku tentuin destinasi, trus hitung biayanya, dan baru susun dari income yang kita trima, berapa yang harus dikumpulin setiap bulan, dalam jangka waktu sekian.

    Nah uangnya aku simpan di rekening khusus traveling juga. Atau kalo butuh waktu menengah aku putar di investasi P2P lending. Jadi berkembang lebih cepat.

    Permata aku punya rekening, tapi itu aku bikin Krn utk RDN Saham ku 😄. Jadi memang hanya utk muterin uang saham. Ga pake buat sehari2.

    BalasHapus
  2. Salah satu penyesalanku saat dulu adalah nggak bisa manage keuangan dengan baik jadi hasil kerja bertahun-tahun tu nggak bersisa sama sekali, huhu.
    Dan nyesel juga, kenapa ya nggak kepikiran buat rajin nabung biar bisa ambil pasca sarjana.
    Kayaknya kudu punya digital banking semacam ini deh biar nanti anakku bisa sekolah lebih tinggi dan keuangan kami juga termanage dengan baik

    BalasHapus
  3. Emang udah paling bener nabung (apalagi untuk biaya pendidikan) bener bener diniatkan di sebuah tabungan yang tidak bisa diutak atik ya mbak Naqi

    BalasHapus
  4. Baca ini bikin aku jadi mikir kalau aku belum punya tabungan buat nanti kalau mau lanjut kuliah. Masih sibuk mikirin biaya pendidikan anak duli hihihi 😂. Doain ya mba semoga aku nanti ada rezekinya nabung buat biaya lanjut pascasarjana

    BalasHapus
  5. memang klo punya tujuan keuangan itu kudu spesifik ya mba
    jadi kita bisa mengalokasikan dana secara bijaksana dan SMART
    Sip sip makasiii infonya mba

    BalasHapus
  6. Menyiapkan dana pendidikan untuk anak itu penting banget, apalagi kalau bisa sampai pasca sarjana ya mak. Jadi selain memang kalau kita ingin kuliah lagi dan juga bisa nabung untuk pendidikan si kecil ya.

    BalasHapus
  7. Anak saya yang sulung 3 tahun yang lalu sudah jadi sarjana, Ada rencana mau lanjut S2.Memang dananya tidak sedikit. Sekarang dia lagi sisihkan sedikit demi sedikit dari gajinya untuk di tabung. Banyak ya fitur dari Permata Mobile X dan praktis

    BalasHapus
  8. Alhamdulillah sebenarnya ada cara biar tetap lanjut kuliah ya..sekarang lebih mudah banyak fasilitas.

    BalasHapus
  9. Biaya kuliah S2 memang lebih mahal di banding S1. Nggak cuma biaya kuliah, tapi juga "biaya sosial" nya. Jadi emang dipersiapkan baik-baik, bikin rekening di bank digital bisa jadi cara buat menyisihkan dan menyimpan dana buat persiapan kuliah S2

    BalasHapus
  10. Hitungan menabung untuk kuliah paca sarjana sebesar 30% itu apa sudah sesuai rumus ideal, mbak?

    Idealnya memang bikin tabungan tersendiri ya biar ga ganggu dana lain-lain yang tak kalah penting dan prioritas. Dengan PermataMobile X hal itu bisa dilakukan.

    BalasHapus
  11. Menggunakan tabungan digital ternyata menag membantu ya. Kita enggak perlu capek-capek ke bank untuk memantau perolehan tabungan kita. tinggal sat set sat set pakai handphone

    BalasHapus
  12. Wah iya, sekarang ini dengan adanya tabungan digital makin memudahkan kita mengatur keuangan ya
    Termasuk menyiapkan dana pensiun

    BalasHapus
  13. Wah iya, dengan adanya tabungan digital ini kita bisa mengatur keuangan ya
    Termasuk menyiapkan dana kuliah Pascasarjana

    BalasHapus
  14. Menurutku menyiapkan tabungan khusus untuk kuliah pascasarjana tuh penting banget. Dan harus ada tekad penting juga sehingga keinginan kuliah pascasarjana juga bisa tercapai

    BalasHapus
  15. Untuk keperluan masa depan emang harus bener-bener ya nabungnya.. dengan kemudahan dari Permata Mobile X ini kita jadi lebih gampang nabungnya..

    BalasHapus
  16. Saat udah pascasarjana ini pastinya butuh uang banyak, belum lagi kebutuhan lainnya jadi harus mulai nabung dari jauh-jauh hari. Nah, solusi menabung yang mudah pun dengan M-banking yang lebih aman dan banyak keuntungannya.

    BalasHapus
  17. Ternyata batu saya mengerti nih. Kebetulan suami siapa tahu mau lanjut juga, bisa dipraktikkan cara dan tips ini ya. Terimakasih informasinya. Sangat bermanfaat

    BalasHapus
  18. Banyak ya manfaat yang diberikan dengan punya Permata Mobile X ini. Bikin kita bisa mengatur uang. Dan melakukan berbagai transaksi keuangan dari manaaja.

    BalasHapus
  19. Pake tabungan digital jadi lebih praktis ya ga harus buka banyak tabungan beda-beda atau bikin celengan khusus di rumah hehehe. Permata mobile ini komplit ya

    BalasHapus
  20. Wah fitur2nya lengkap ya mbak jadi sangat memudahkan transaksi digital :D
    Kuliah S2 butuh biaya besar memang apalagi kalau di jurusan yang butuh praktik2. Butuh perencanaan bener2 dan memastikan bisa lulus tepat waktu yaa

    BalasHapus
  21. Aku seneng banget pas awal-awal pandemi itu kuliah pascasarjana karena sekarang sudah nyusun tesis dan kuliahnya online. Dapat potongan biaya kuliah juga dan irit biaya transportasi hehehe. Tapi emang bener sih kalo mau lanjut kuliah lagi harus nabung

    BalasHapus
  22. Menabung ini bener-bener banyak manfaatnya, apalagi sekarang kita bisa nabung menggunakan tabungan digital. Praktis banget hanya lewat aplikasi

    BalasHapus
  23. Hebat buat orang-orang yang masih terus melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi lagi seperi pascasarjana. Biasanya merek asudah bekerja juga ya mbak, jadi bisa menyiapkan dana yang dibutuhkan untuk biaya kuliahnya. Untuk alokask tabungan bisa pakai PermataMobil X supaya lebih mudah memisahkan dana khusus

    BalasHapus
  24. Eh betul juga ya. Digital banking punya manfaat banyak apalagi yang mau lanjutin study. Buat rekening khusus terus catet target kita buat biaya ke depannya. Makasih lho tipsnya ini

    BalasHapus
  25. Jaman sekarang orang suka yg praktis bisa online dari rumah. tanpa harus antri di Bank.
    Solusinya bisa pakai Permata Mobile

    BalasHapus
  26. Wahh fitur tabungan digital dari Permata MobileX banyak ya. Aku tertarik nih dengan transfer yang bisa dilakukan melalui WhatsApp Gift. Kayaknya baru pertama yang pakai ini, bener gak sih?

    BalasHapus
  27. Perbankan digital memang benar2 memudahkan segalanya. Gak kebayang kalau musim begini harus antri2 di bank. Sekarang gampang aja, yang penting punya handphone dengan spesifikasi lumayan, ada internet, lancar dah. Semua urusan bisa dari rumah aja.

    BalasHapus
  28. Di era digital ini mau nabung itu gampang banget bisa lewat mobile banking. Jadi gak perlu antri di bank, ya. Apalagi semenjak Pandemi karena adanya pembatasan nasabah di Bank, jadi malas juga.

    BalasHapus
  29. Kita fokus ya kalau nabung untuk dana pendidikan jangan sampai diganggu direcokin. Kecuali sampai lulus dan tabungan ada sisa

    BalasHapus
  30. Persiapan dana kuliah S2 memang harus dipikirkan matang-matang ya mom. Sayang kalau dananya terbatas kuliah S2 bisa berhenti di tengah jalan

    BalasHapus
  31. Eh, seriusan Yuk itu dalam satu aplikasi ada ratusan fitur?
    Aku sendiri sih udah kehilangan minat untuk ambil S2. Fokus ke pendidikan anak-anak aja. Berharap pendidikan mereka lebih tinggi daripadaku :)

    BalasHapus
  32. senangnyaaa selalu ada solusi utk perencanaan dan pengaturan keuangan secara lebih baik ya.
    karena memang utk tujuan keuangan yg mantab, kudu di-plan dan eksekusi secara optimal

    BalasHapus
  33. setuju, sayapun sedang ancang-ancang membuka tabungan digital

    bukan untuk pascasarjana tapi untuk solo traveling :D

    BalasHapus
  34. Nah ini, aku lagi berjuang buat biaya sekolah. Bisa ku praktikan nih langkah2 nabungnya.

    BalasHapus
  35. Di jaman serba digital seperti sekarang fitur permata mobile x memang sangat dibutuhkan. Buat bayar bayar itu penting ya

    BalasHapus
  36. Kuliah pascasarjana bisa disiapkan dananya dengan berbagai cara. Seperti ada opsi PermataMobileX, di layanankita bisa menabung untuk memenuhi kebutuhan dana kuliah pascasarjana secara mudah dan praktis.

    BalasHapus
  37. Bahkan untuk dana kuliah pun, juga perlu diperhitungkan dan disimpan dengan baik supaya rencananya berjalan dengan lancar

    BalasHapus
  38. Akun tabungan khusus memang perlu sih menurut daku.
    Sehingga gak akan tercampur dengan yang lain. Takutnya kan khilaf malah terpakai

    BalasHapus
  39. aku nih lagi nabung karena aku pingin anakku yang sekarang koas nanti bisa lanjut ke S2 alias keahlian gitu... biar bisa buka praktek keahlian. insya Allah. makasih informasi tip nya Naqy

    BalasHapus
  40. Keren nih, impian untuk menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi menjadi semakin dekat nih dengan menabung khusus. apalgi ada bank digital yang memudahkan

    BalasHapus
  41. Oh, bisa toh, saya baru tahu nih, kudu saya coba nih

    BalasHapus
  42. Sudah ada wacana untuk lanjut S2 setelah ini. Tapi dananya malah kepake terus. Klasik sih alasannya. Bocor alus

    BalasHapus
  43. Di PermataMobile X bisa cek mutasi rekening hingga 12 bulan ke belakang, waj jadi kalau butuh data mutasi 3 bulan terakhir, nggak perlu ke bank ya, bisa di cek sendiri

    BalasHapus
  44. Boleh juga nih nanti buat saya kalau pengen kuliah lagi

    BalasHapus
  45. Boleh juga nih buat saya kalau nanti ingin kuliah lagi

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^