Mengajak Anak Menggunting dan Menempel



Assalamualaikum Sahabat Smart Mom,

Apa kabar semua? Apa kegiatan weekend? Pekan ini Mas Faris dan Abang Fatih libur dari Hari Kamis dan Jumat. Kalau Hari Sabtu selalu libur. Jadi pekan ini banyak liburnya.





Kalau libur, mesti putar otak nih ngajak anak-anak bermain di rumah. Anak-anakku aktif semua. Sejam rukun aja itu sebuah anugerah. Lebih banyak berebut. Entah apa saja jadi rebutan. Entah bantal, lego, remot hingga kucing pun jadi rebutan. Salah satu bakal ada yang nangis dan itu harus pasang strategi. Yap, liburan mau ngapain aja?

Beruntung pekan ini sedang melaksanakan 10 hari tantangan mengenal, mengamati dan memahami gaya belajar anak dari program Institut Ibu Profesional (IIP) level 4. Aku pun mencari permainan yang menunjang mengamati gaya belajar anak-anakku.

Awalnya, aku mau mengamati gaya belajar Faris. Tapi, aku sudah tahu sih hasilnya heheh lagian, Faris sudah sulit diajak foto untuk mendokumentasikan nanti akan mengalami kesulitan. Jadilah aku memilih mengamati Aisyah saja.

Mungkin terlalu dini kalau memutuskan Aisyah gaya belajar seperti apa, tapu stimulasi terus aku lakukan agar mudah mengetahuinya.

Salah satu permainan menstimulasi anak usia 3-5 tahun adalah mengajak anak menggunting dan menempel. Ini melatih motorik halus anak.

Berikut contohnya :

Bahan untuk digunting dan ditempel


Bahan menggunting dan menempel. Buku ini aku beli seharga Rp.5000. Lalu mengiapkan gunting dan menggunting bersama..



Berikut hasilnya :

Selesai deh mobil yang digunting dan ditempel bersama Umi dan Abi



Nah, seru dan menyenangkan loh bermain menggunting dan menempel ini. Apa kegiatan weekend teman-teman ya? Share dong! 


3 komentar untuk "Mengajak Anak Menggunting dan Menempel"

  1. Menggunting tempel emang seru, Alfi juga paling seneng mainan ini. Tapi belum bisa menggunting sendiri dengan benar. Jadi harus emaknya yang gunting :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbk seru banget anak-anakku suka banget diajak bermain ini

      Hapus
  2. INStitut ibu professional? Mau donk tau juga hehehe.. menggunting menempel dan membentuk seperti ini mulai dari 4 tahunan kali ya mba

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^